LOMBA FOTOGRAFI
Dies Natalis UKM FOKUS UNRAM yang ke-20 mengadakan Lomba foto yang bertema kan "VACATION PHOTO CONTEST". Ayo ikuti dan tunjukkan foto berlibur terbaik mu!
SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA FOTO
- Peserta lomba adalah Mahasiswa dan Pelajar SMA sederajat.
- Foto adalah hasil karya sendiri dan belum pernah dipublikasikan di media massa atau belum pernah menang dalam perlombaan foto lainnya.
- Periode Lomba : 5 Mei - 10 Juni 2015.
- Foto harus sesuai dengan norma-norma sosial serta tidak mengandung unsur SARA.
- Seluruh hasil foto merupakan tanggung jawab dari peserta, termasuk penggunaan model dan/atau properti. Panitia lomba foto bebas dari tuntutan pemilik properti dan/atau model lomba yang disertakan dalam lomba foto.
- Foto harus dalam format digital. Foto diambil menggunakan kamera digital(DSLR, Pocket, Mirrorless atau Smartphone yang didukung untuk pengambilan foto). Tidak diperbolehkan untuk mengumpulkan scan negatif, transparansi atau hasil cetakan foto.
- Foto kolase dan montase tidak diperkenankan. Editing diperbolehkan hanya sebatas warna, kontras, burning, rotating dan cropping.
- Foto pemenang akan menjadi hak milik FOKUS UNRAM.
- Setiap peserta hanya ber hak atas satu gelar juara. Keputusan dewan juri mutlak dan tidak dapat diganggun gugat.
- Pengumumman pemenang lomba : 13 Juni 2015 di acara Malam Puncak Dies Natalis FOKUS ke-20.
PENGUMPULAN FOTO
Dalam bentuk softcopy :
- Format foto .JPG
- Resolusi foto minimal 100 dpi.
- Foto yang diberikan tidak boleh terdapat "watermark" atau identitas foto.
- Foto diberikan menggunakan flashdisk atau media penyimpanan lainnya ke studio FOKUS UNRAM bersamaan dengan formulir pendaftaran.
- Foto paling lambat diberikan tanggal 10 Juni 2015 pukul : 17.00 WITA.
- Peserta hanya melombakan satu foto terbaik saja.
REGISTRASI
- Download formulir pendaftaran disini.
- Isi formulir dengan Biodata lengkap.
- Biaya pendaftaran untuk lomba foto sebesar Rp. 20.000,-
Contact Person:
081 907 201 671 (Novian)
087 865 509 625 (Cezar)
083 129 332 906 (Rizqi)
Komentar
Posting Komentar